
TEGAL-Proyek penataan Alun Alun dan kawasan Stasiun Kota Tegal akan mulai dilakukan oleh Pemerintah Kota Tegal awal Februari 2020. Kepala Dinas PUPR Kota Tegal Sugianto menerangkan untuk penataan seputar Alun-Alun hingga stasiun di tahun 2020 yang ditangani Dinas PUPR pembangunan pelebaran jembatan dan pembangunan trotoar.
Menurutnya, penataan Alun Alun hingga eks taman Poci Stasiun merupakan kewenangan dari Dinas Perumahan dan kawasan pemukiman, namun demikian menata taman jalan Pancasila merupakan satu kesatuan.

“Tahun 2020 sesuai jadwal awal februari kita akan melakukan pelebaran jembatan di Jalan Pancasila, sekaligus pembangunan trotoar yang menyambung dari depan BRI sampai depan Stasiun terang Sugianto,Rabu (22/1/2020).
Lebih lanjut Sugianto menjelaskan anggaran untuk pembangunan pelebaran jembatan sebesar Rp 3 Milyar dan untuk anggaran pembangunan trotoar sebesar Rp 6 Milyar.
“Trotoar akan di bangun dengan lebar minimal 6 meter sedang lebar jalan Pancasila 25 meter karena funsionalnya untuk aktifitas lebih efesien.pungkasnya.(Red/Dar/tim)
746 total views, 2 views today